Ide Hampers Lebaran Serta Jadwal Pengiriman Jelang Hari Raya
Adinda 25 Mar 2025 03:27
Lebaran selalu identik dengan tradisi berbagi hampers. Hampers Lebaran bukan hanya sekadar hadiah, tetapi juga bentuk kasih sayang kepada keluarga, sahabat, rekan kerja, hingga kolega bisnis. Setiap tahun, ada beberapa jenis hampers yang selalu menjadi favorit dan paling dicari saat momen Lebaran tiba. Jika Anda seorang seller dan ingin mencari peluang pada bulan Ramadan, berikut deretan ide hampers lebaran yang paling dicari setiap tahun yang bisa dijadikan sebagai inspirasi berjualan!
Ide Hampers Lebaran
-
Hampers Kue Kering
Source: Holland Bakery
Kue kering adalah merupakan menu yang akan selalu ada pada saat lebaran. Hampers ini selalu dicari karena cocok untuk dinikmati saat Lebaran bersama keluarga dan tamu. Ide ini bisa menjadi peluang terutama jika Anda gemar membuat kue. Adapun beberapa jenis kue kering yang selalu laris untuk dijadikan hampers yaitu:
-
Kastengel
-
Nastar
-
Putri Salju
-
Lidah Kucing
-
Kue Sagu Keju
-
Hampers Makanan Premium
Source: Timur Tengah Official Shop
Bukan hanya kue kering, hampers berisi makanan premium juga banyak diburu oleh banyak orang. Bukan hanya packaging yang premium, namun isi dari hampers juga turut ikut serta menjadi premium. Berikut contoh makanan premium yang kerap dijadikan hampers, diantaranya yaitu:
-
Kurma
-
Kacang Almond
-
Madu Murni
-
Sari Kurma
-
Teh herbal atau teh hijau organik
BACA JUGA: 5 Ide Promo Ramadan, Toko Dijamin Ramai!
-
Hampers Peralatan Ibadah
Source: Howel & Co
Seperti tidak bisa dipisahkan, bulan Ramadan memang identik dengan perlengkapan ibadah terbaru. Banyak orang ingin memberikan kesan baik dengan mengirim hampers berisi perlengkapan ibadah. Adapun perlengkapan ibadah yang sering dijadikan sebagai hampers, diantaranya yaitu:
-
Al-Qur’an atau buku doa
-
Sajadah
-
Mukena
-
Peci dan sarung
-
Tasbih digital
BACA JUGA: 5 Produk Paling Laris di Shopee Selama Bulan Ramadan
-
Hampers Home Living
Source: ELMER Soaps & Gifts
Siapa bilang hampers Lebaran hanya berisi makanan? Produk home living juga kerap menjadi tren beberapa tahun ke belakang. Hampers berisi produk home living dapat diberikan kepada semua kalangan. Adapun produk home living yang selalu ramai dan laris dijual sebagai isi hampers, diantaranya yaitu:
-
Reed Diffuser
-
Lilin Aromaterapi
-
1 set Cangkir atau Piring
Itu dia ide hampers lebaran yang bisa menjadi inspirasi Anda dalam meraih peluang berjualan menjelang Lebaran. Pilihlah hampers yang sesuai dengan jenis usaha Anda, namun apabila Anda merupakan seller baru, penting untuk melakukan riset pasar untuk menentukan jenis produk yang ingin dijual.
Agar hampers dapat sampai sebelum lebaran tiba, Anda sebagai seller harus mengetahui jadwal pengiriman yang telah diatur Shopee dan TikTok Shop. Berikut jadwal terbaru yang bisa digunakan sebagai panduan untuk memberikan informasi terkait jadwal pengiriman kepada pelanggan.
Source: Shopee
Source: TikTok Shop
Apabila proses penjualan telah berjalan, tidak perlu khawatir mengelola toko menjelang lebaran, karena Anda dapat menggunakan aplikasi BigSeller. Mulai dari mengelola pesanan, pengiriman hingga laporan penjualan, semua dapat dipantau hanya dengan menggunakan satu aplikasi BigSeller. Pakai aplikasi BigSeller sekarang GRATIS dan raih kesempatan mendapatkan VIP selama 7 hari dengan registrasi sekarang di sini!