Setelah menyambungkan dengan toko Anda, BigSeller akan menyinkronkan produk toko Anda dari Maketplace secara otomatis. Tetapi setelah itu, harus anda menyinkronkan secara manual malalui tombol Sync Produk.
 

1. Sync Produk Secara Massal 

Langkah 1: Masuk ke bagian Produk > Pilih Marketplace > Pilih Live

Langkah 2: 
Klik Sync Produk

Kemudian, status sinkronisasi akan ditampilkan. Mungkin akan sedikit memakan waktu jika Anda belum menyinkronkan produk untuk waktu yang lama. Setelah sinkronisasi selesai, akan ada tampilan berhasil atau gagal. Jika sinkronisasi gagal karena kesalahan atau apapun itu, nantinya akan ditampilkan alasan dan cara penyelesaian.



2. Sync Produk Satu per Satu

Sync produk satu per satu, sinkronisasi yang lebih cepat, dan inventaris yang lebih akurat.

Langkah 1: 
Masuk ke bagian Produk > Pilih Marketplace > Pilih Live



Langkah 2: 
Klik tombol sinkronisasi ini



Catatan:

  1. Harap memilih Semua jika anda ingin menyinkronkan produk dari semua toko.
  2. Anda tetap boleh menambah atau mengedit produk saat menyinkronkan produk.