Tren Social Commerce: Jualan Online Lewat Media Sosial
Adinda 05 Mar 2025 02:43
Belakangan tahun ini, tren social commerce semakin berkembang pesat. Media sosial yang dulunya hanya digunakan untuk bersosialisasi, kini telah berubah menjadi platform bisnis yang cukup menjanjikan. Dengan berbagai fitur yang mendukung transaksi jual-beli, social commerce menjadi solusi bagi banyak pelaku bisnis untuk meningkatkan penjualan mereka.
Apa Itu Social Commerce?
Source: Freepik
Social commerce merupakan metode jualan online yang menggabungkan media sosial dengan aktivitas e-commerce. Berbeda dengan e-commerce biasa yang dilakukan melalui marketplace atau website, social commerce memungkinkan pelanggan untuk berbelanja langsung di platform media sosial seperti Instagram, Facebook, TikTok, dan WhatsApp.
BACA JUGA: 6 Cara Meningkatkan Penjualan di Shopee, Auto Cuan!
Mengapa Social Commerce Semakin Populer?
Ada beberapa alasan mengapa social commerce semakin digemari oleh penjual maupun pembeli, diantaranya yaitu:
-
Kemudahan Akses: Hampir semua orang memiliki akun media sosial, sehingga Anda dapat menjangkau calon pelanggan menjadi lebih mudah.
-
Interaksi Langsung: Penjual dapat berkomunikasi langsung dengan pembeli melalui DM atau komentar pada saat live streaming.
-
Konten yang Menarik: Foto, video, dan live streaming membantu menarik perhatian calon pembeli.
-
Kepercayaan yang Lebih Tinggi: Testimoni dan ulasan langsung dari pelanggan lain membuat produk yang Anda jual menjadi lebih terpercaya.
BACA JUGA: BigSeller Business Class: Cara Meningkatkan Penjualan Online dengan Social Commerce
Strategi Sukses Berjualan Lewat Social Commerce
Source: Freepik
Untuk sukses dalam social commerce, ada beberapa strategi yang bisa diterapkan, diantaranya yaitu:
-
Gunakan Konten Visual yang Menarik
Konten foto dan video yang berkualitas tinggi akan lebih menarik perhatian pelanggan. Pastikan pencahayaan konten yang telah dibuat terlihat baik dengan tampilan produk yang jelas.
-
Manfaatkan Influencer atau KOL
Berkolaborasi dengan influencer atau Key Opinion Leader (KOL) dapat meningkatkan kepercayaan pelanggan dan membantu menjangkau audiens yang lebih luas.
-
Optimalkan Fitur Live Streaming
Live streaming adalah cara yang efektif untuk memasarkan produk secara real-time dan berinteraksi langsung dengan calon pembeli.
-
Berikan Promo dan Diskon Menarik
Berikan penawaran spesial seperti flash sale, gratis ongkir, atau cashback berguna untuk meningkatkan minat beli pelanggan.
-
Respon Cepat dan Pelayanan Ramah
Kecepatan membalas pesan dan keramahan dalam berinteraksi sangat berpengaruh pada keputusan pembelian pelanggan.
Dengan berbagai fitur canggih dan interaksi yang lebih personal, media sosial kini menjadi tempat yang efektif untuk berjualan. Jika dimanfaatkan dengan baik, social commerce bisa menjadi peluang besar bagi para pelaku bisnis untuk meningkatkan penjualan mereka.
Selain bantuan media sosial, jualan online juga dapat meningkat dengan tajam dengan bantuan omnichannel, seperti BigSeller. Dengan BigSeller, Anda sebagai pelaku bisnis dapat mengelola toko dengan mudah, cepat dan bisa dilakukan di mana dan kapan saja. Hanya dengan satu aplikasi, Anda dapat mengelola semua urusan toko mulai dari pesanan otomatis, pergudangan hingga laporan penjualan. Coba semua fitur BigSeller secara GRATIS sekarang dengan registrasi di sini!